iden(021) 29407040 Sen - Jum : 08:00 - 17:00
info@energyequity.co.id

Program Penghijauan

Komitmen Energy Equity Epic Sengkang Pty. Ltd (EEES) terhadap kelestarian lingkungan diwujudkan salah satunya melalui program Penghijauan. Program penghijauan dilakukan dengan memberikan bantuan bibit tanaman kepada warga untuk ditanam di lahan-lahan warga yang belum produktif. Melihat potensi lahan yang ada ada, bantuan bibit yang diberikan berupa bibit tanaman kayu dan tanaman produktif seperti bibit kayu mahoni dan bibit tanaman mangga.

EEES juga aktif melakukan penghijauan di sepanjang jalur pipa dari CPP Kampung Baru ke PLTGU Patila sepanjang sekitar 28 kilometer. Penanaman sekitar 10.000 pohon dilakukan di area ROW bekerja sama dengan dinas lingkungan hidup Kabupaten Wajo.
Kegiatan penghijauan juga dilakukan di daerah pesisir. Program ini dilakukan bekerja sama dengan salah satu organisasi mahasiswa dengan menanam 2.500 bibit mangrove di pesisir Kecamatan Sajoanging. Disamping ini sebagai usaha untuk memperbaiki lingkungan kegiata ini juga diharapkan dapat membantu masyarakat setempat dalam usaha mengembangkan habitat kepiting bakau.
Untuk memberdayakan halaman rumah warga desa sekitar EEES telah membagikan 160 bibit lengkeng Kristal untuk ditanam di halaman rumah warga di Desa Abbatireng. Disamping bibit pohon, untuk mendukung suksesnya pertumbuhan pohon, EEES juga memberikan bantuan pupuk organik ke warga berikut tenaga pendamping untuk memberikan petunjuk teknis budidaya dan monitoring pertumbuhan.

Related Posts

Leave a Reply