iden(021) 29407040 Sen - Jum : 08:00 - 17:00
info@energyequity.co.id

Training H2S Safety Awareness Level II di Swiss-Belhotel Makassar: Meningkatkan Kesadaran akan Bahaya Gas Beracun

Dalam upaya meningkatkan kompetensi atas keselamatan kerja, Energy Equity Epic (Sengkang) Pty, Ltd. (EEES) menyelenggarakan training internal dengan topik H2S Safety Awareness Level II di Swiss-Belhotel Makassar yang digelar pada tanggal 30 Januari dan 2 Februari 2024. Topik yang disampaikan berkaitan dengan menghadapi bahaya gas beracun H2S atau hidrogen sulfida.

Acara dimulai dengan sambutan hangat dari Manajer Operasi Lapangan, Hadayullah Hamid, yang menyoroti urgensi pemahaman dan penanganan bahaya yang mungkin timbul akibat paparan H2S. Sebanyak 50 peserta dari EEES ikut serta dalam pelatihan ini, termasuk manajemen lapangan, tim produksi, pemeliharaan, pekerja lapangan, hingga tim keamanan dan manajemen rantai pasokan.

Pelatihan ini dipandu oleh PT Pandu Safety, yang memiliki reputasi dalam penyelenggaraan pelatihan keselamatan di berbagai sektor industri. Materi yang disampaikan mencakup pengenalan terhadap H2S, bahaya yang terkait, teknik penanganan, serta penggunaan perlengkapan darurat dalam situasi terkait H2S.

Kehadiran pelatihan ini merupakan langkah penting dalam menjaga keselamatan pekerja dan lingkungan di industri yang seringkali memiliki risiko tinggi. Dengan pemahaman yang ditingkatkan dan kesiapan yang lebih baik dalam menghadapi H2S, diharapkan para peserta dari EEES, dapat berkontribusi dalam menurunkan tingkat kecelakaan dan menciptakan lingkungan kerja yang lebih aman dan sehat.

Kolaborasi antara berbagai pihak terkait, baik dari perusahaan maupun penyelenggara pelatihan, menjadi kunci keberhasilan dalam meningkatkan kesadaran akan bahaya H2S. Diharapkan bahwa melalui upaya seperti ini, industri minyak dan gas dapat menjadi lingkungan kerja yang lebih aman bagi semua pihak yang terlibat.

Related Posts

Leave a Reply